December 30, 2023 1 min to read

Naik Kereta, Liburan Jadi Lebih Seru! 4 Tren Kereta di Indonesia

Category : Produk Via, Tips, Travel Tips

Memasuki tahun 2024 ini, agen travel seperti Mitra Via mesti pintar-pintar hadirkan pilihan perjalanan yang unik. Hal ini akan membuat tamu-tamu Anda tidak merasa bosan dan mau melakykan perjalanan berkali-kali! Salah satu pilihan yang bisa Mitra Via pertimbangkan adalah kereta api tentu saja persembahan PT Kereta Api Indonesia (KAI).

KLIK DI SINI DAN GABUNG JADI MITRA VIA SEKARANG

Mitra Via, yuk, jadikan perjalanan mereka lebih seru dengan naik kereta. Tahun 2024 nanti diprediksi ada 4 tren kereta dan semuanya wajib Anda rekomendasikan! Simak informasi lengkapnya di bawah ini dan jangan lewatkan penawaran menarik di id.via.com.

  • Kereta Panoramic

Hadirkan perjalanan dengan pemandangan luar biasa sepanjang perjalanan dengan kereta panoramic. Jendela besar pada gerbongnya akan memberikan pandangan yang spektakuler, menjadikan setiap momen perjalanan Tamu Anda sebagai pengalaman visual yang tak terlupakan. Saat ini, KA Panoramic dapat ditemu di KA Argo Wilis, Argo Parahyangan, dan Turangga.

KLIK DI SINI DAN TEMUKAN PAKET LIBURAN DUBAI YANG TERSEDIA DI VIA (Akses lewat PC/Laptop)
  • Suite Class

Mitra Via juga punya opsi untuk hadirkan kenyamanan ekstra dengan memilih suite class. Fasilitas mewah dan privasi yang lebih tinggi akan membuat perjalanan mereka semakin istimewa. Suite Class Compartment bergaya seperti first class pesawat dan tersedia hanya 16 ruang. Saat ini, suite class ada untuk KA Bima dan Argo Semeru.

  • “Jaladara” di Solo

Jaladara atau “Sepur Kluthuk Jaladara” adalah kereta api istimewa yang mengusung tema tradisional. Kereta ini masih mengandalkan teknologi uap zaman dulu dan bergaya klasik. Dengan interior yang khas dan kenyamanan ala tempo dulu, Tamu Anda dapat merasakan pesona budaya Solo selama perjalanan. Ya, kereta ini hanya ada di Solo, tepatnya mengelilingi Loji Gandrung, Museum Radya Pustaka, Sriwedari, dan berakhir di Stasiun Solo Kota.

  • Kereta Cepat KCIC Whoosh

Untuk pengalaman terbaru dan yang tak boleh ketinggalan tentu saja Kereta Cepat Jakarta—Bandung “Whoosh”. Ajak tamu Anda rasakan sensasi perjalanan dengan Kereta Cepat KCIC Whoosh. Hemat waktu, efisien, dan pastinya menyenangkan untuk sampai Bandung hanya dalam 45 menit saja!

Tawarkan pengalaman perjalanan yang berbeda dengan menawarkan opsi naik kereta yang sedang tren. Ajak Tamu Anda jelajahi keindahan Indonesia dengan kenyamanan dan gaya yang berbeda. id.via.com telah bekerja sama dengan KAI (Kereta Api Indonesia) untuk memberikan pengalaman perjalanan terbaik kepada Tamu Anda. Pemesanan tiket kereta menjadi lebih mudah dan cepat, sehingga tamu Anda dapat fokus menikmati liburan mereka.

Cek update info dan promonya dengan klik di sini!

Cek Beragam Paket Liburan dan Promo Menarik dari VIA di Sini!

Leave a comment

Newsletter subscribe