Mitra Via, liburan ke Timur Tengah bisa jadi rekomendasi yang menarik di awal tahun ini. berbagai pesona klasik dan kemegahan modern rasanya pas ditawarkan ke Tamu Anda. Untuk Mitra Via yang tertarik ajak pelanggannya ke sana, perhatikan budaya yang ada di sana.
Cek Beragam Paket Liburan dan Promo Menarik dari VIA di Sini! |
Simak tips dan informasi menarik berikut untuk menjaga keselamatan dan sopan santun Tamu Anda saat liburan ke Timur Tengah. Tentu saja hal ini akan membuat liburan mereka semakin seru dan berkesan. Jangan lupa, pastikan Tamu Anda mendapatkan pengalaman tak terlupakan dengan produk-produk menarik dari Via.com!
-
Pakaian yang Tertutup
Saat berlibur ke Timur Tengah, perhatikan pilihan pakaian. Untuk menghormati norma budaya setempat, disarankan mengenakan pakaian yang menutupi tubuh, terutama di tempat-tempat bersejarah atau keagamaan. Beberapa tempat yang umum dan sudah ramai, seperti sejumlah tempat di Dubai dan Abu Dhabi, memang sudah mengizinkan turis berpakaian sesuai preferensi masing-masing. Namun, ada baiknya Tamu Anda tetap mengenakan sesuatu yang sesuai norma sebuah bangsa.
-
Gunakan Tangan Kanan
Menggunakan tangan kanan memiliki makna penting di beberapa negara Timur Tengah. Dalam agama islam yang menjadi agama mayoritas penduduk di sana, tangan kanan menjadi simbol kesuciaan. Gunakan tangan kanan saat menyapa, memberikan atau menerima sesuatu, dan saat makan. Tindakan ini dianggap sebagai tanda penghormatan.
-
Hindari Menunjukkan Sol Sepatu
Mengarahkan sol sepatu ke arah seseorang akan dianggap kurang sopan. Meskipun Tamu Anda melakukannya secara tidak sengaja, tetap saja hal ini dapat menyinggung. Ingatkan mereka untuk selalu pastikan sol sepatu menghadap ke tanah, terutama ketika duduk bersila atau berkumpul.
KLIK DI SINI DAN GABUNG JADI MITRA VIA SEKARANG |
-
Hormati Waktu Shalat
Di beberapa negara Timur Tengah, waktu shalat memiliki makna mendalam. Jika memungkinkan, hindari aktivitas berisik atau kegiatan yang dapat mengganggu pada saat waktu shalat. Tentu saja, hal ini dapat Tamu Anda kenali saat dan beberapa saat setelah azan berkumandang.
-
Hormatilah Privasi Perempuan
Perhatikan norma dan etika terkait interaksi dengan perempuan. Hindari berbicara atau bersentuhan secara langsung dengan wanita yang tidak dikenal, kecuali jika mereka memulai kontak terlebih dahulu. Selain itu, pastikan pula Tamu Anda yang laki-laki tidak melakukan kontak apa pun dengan perempuan timur tengah hanya berdua saja.
-
Pahami Hukum dan Aturan Setempat
Sebelum berangkat, pastikan kembali ke Tamu Anda untuk mengenali hukum dan aturan setempat. Beberapa negara mungkin memiliki peraturan khusus yang perlu diikuti oleh wisatawan. Mitra Via sebagai agen travel juga bisa membantu mereka untuk mengumpulkan infonya melalui situs resmi pariwisata atau pemerintah destinasi yang dituju.
Sampaikan Tips ini kepada tamu Anda yang berencana menjelajahi keindahan Timur Tengah. Dengan memahami etika lokal, dijamin mereka akan dapat menikmati liburan dengan lebih nyaman. Kali ini, id.via.com menawarkan berbagai promo penerbangan spesial untuk destinasi Timur Tengah. Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan harga terbaik. Yuk, berikan pengalaman liburan terbaik untuk Tamu Anda!
Cek update info dan promo dari Via.com dengan klik di sini.
KLIK DI SINI DAN TEMUKAN PAKET LIBURAN DUBAI YANG TERSEDIA DI VIA (Akses lewat PC/Laptop) |