Momen Kemerdekaan Indonesia yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus umumnya selalu dimeriahkan oleh aneka perlombaan di berbagai daerah. Kawasan perumahan biasanya akan didominasi warna merah dan putih serta dekorasi unik lainnya yang mengentalkan suasana Hari Proklamasi. Perlombaan tradisional, macam makan kerupuk, memasukkan paku ke dalam botol, tarik tambang, hingga panjat pinang tak ketinggalan ikut diselenggarakan.
Mau Tahu Update Promo & Info untuk Mitra Via? Klik di Sini |
Kawasan perkantoran pun tak ketinggalan mengadakan aneka aktivitas seru sehari atau bahkan seminggu setelahnya. Biasanya, acara yang diselenggarakan disesuaikan dengan suasana kantor dan difusikan dengan tren masa kini. Tak terkecuali via.com Indonesia yang menyelenggarakan berbagai perlombaan untuk karyawannya pada Kamis (25/8).
Pada Kamis sore itu, keseruan memperingati kemerdekaan sambil mengobarkan semangat persatuan terlihat di kantor via.com Indonesia. Kemeriahan dan kegembiraan berupaya diwujudkan melalui aneka perlombaan, baik modern maupun tradisional. Untuk menebalkan semangat nasionalisme, acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya bersama-sama.
Peserta lomba yang diadakan di kantor via.com Indonesia ini adalah seluruh karyawan yang hadir. Dari level manager hingga tenaga keamanan turut memeriahkan acara. Setelah menyanyikan lagu kebangsaan bersama, acara dilanjutkan dengan perlombaan tradisional lomba makan kerupuk yang seru. Kemudian, lomba joget balon berpasangan turut memeriahkan sore hari itu.
Dapatkan Penawaran Terbaik Paket Liburan! Klik di Sini! |
Selain perlombaan tradisional dan sudah dikenal secara umum, via.com Indonesia juga mencoba menyelenggarakan perlombaan masa kini. Sebut saja joget kertas yang memacu ketangkasan serta fashion show dengan tema “profesi” yang mengajak peserta mengenakan kostum sekreatif dan semenarik mungkin. Satu hal yang menjadi fokus utama dalam kegiatan ini yakni menyatukan semangat dan kesadaran pentingnya kebersamaan antar karyawan.
Kendati karyawan turut ramai memeriahkan perlombaan, namun tetap ada sebagian yang standby melayani para pelanggan. Kami tentunya tetap senantiasa menjaga layanan dan bekerja keras demi memberikan yang terbaik bagi Anda.
Keseruan dari acara ini diharapkan dapat menghadirkan kebahagiaan dengan adanya work-life balance melalui acara yang mengeratkan kekeluargaan di antara Via Family. Selain itu, kesadaran akan tren masa kini juga dirasa penting untuk dapat berinovasi menghadirkan produk dan layanan untuk dapat memajukan pariwisata Indonesia, negeri tercinta.
DIRGAHAYU INDONESIA!
Belum JOIN menjadi MITRA VIA?
JOIN SEKARANG! KLIK DI SINI |