March 18, 2022 2 min to read

Rekomendasi 5 Lembah Cantik di Indonesia

Category : Destination

Indonesia yang kaya dengan kecantikan alam seakan tak habis untuk dijelajahi. Banyak jenis kekayaan alam hingga jenis wisata yang dapat dinikmati traveler ketika mengeksplorasi Indonesia. Mitra Via sebagai travel agent pun tak akan kehabisan rekomendasi untuk mengajak Tamu Anda menapakkan kaki sambil liburan di Indonesia. Eksotisme Indonesia nyatanya memang abadi dan selalu bisa diandalkan untuk melepas penat maupun menemukan sesuatu yang baru.

Update Info dan Promo dari Via Ada di Sini!

Berikut kami berikan rekomendasi lembah-lembah cantik di Indonesia. Ada 5 lembah yang dapat Mitra Via jadikan rekomendasi untuk dikunjungi oleh Tamu Anda!

  1. Lembah Ramma – Sulawesi Selatan

Lembah Ramma di Sulawesi Selatan dapat menjadi rekomendasi tang menarik. Pasalnya, lembah ini memiliki beribu pesona dengan panorama alam yang eksotis. Hamparan rurumputan hijau dengan pepohonan dan gunung menjadi sajian utamanya. Sejatinya Lembah Ramma yang terletak di kaki Gunung Bawakaraeng merupakan jalur pendakian dan kerap dijadikan spot untuk camping.

 

  1. Lembah Bada – Sulawesi Tengah

Lembah selanjutnya yang bisa Mitra Via rekomendasikan terletak sekitar 150 km dari Poso, Sulawesi Tengah. Jika Anda membayangkan hamparan rerumputan hijau dengan dinding tinggi dan panorama alam menakjubkan lainnya maka Tamu Anda memang dapat menemuinya di sini. Namun, mereka akan semakin terpana kala mendapati peninggalan zaman megalitikum yang identik dengan patung dari batu yang unik.

 

 

  1. Lembah Baliem – Papua Barat

Papua juga memiliki lembah yang cantik dan unik serta dapat menjadi rekomendasi destinasi wisata. Lembah Baliem merupakan kawasan pemukiman masyarakat Suku Dani. Dengan begitu, selain menikmati keindahan alam Tamu Anda juga bisa lebih dengan masyarakat dan budaya Suku Dani. Namun, tentunya mereka perlu mematuhi aturan adat yang berlaku.

Temukan Beragam Paket Liburan Seru di Sini

 

  1. Lembah Anai – Sumatera Barat

Kawasan Sumatera Barat—seperti Padang Panjang, Bukittinggi, dan Batu Sangkar—memang kaya akan lembah-lembah yang cantik. Pesona alam satu ini seakan menjadi ciri khas wilayah yang beribu kota provinsi di Kota Padang itu. Salah satu lembah yang dapat menjadi rekomendasi adalah Lembah Anai yang memiliki air terjun yang cantik. Kawasan ini pun masuk sebagai kawasan cagar alam dengan barisan bukit yang hijau dan rangkaian rel kereta klasik.

 

  1. Ngarai Sianok – Sumatera Barat

Satu lagi lembah eksotis dan cukup terkenal di Sumatera Barat ialah Ngarai Sianok. Berbicara mengenai rekomendasi lembah yang indah rasanya tak lengkap jika lembah satu ini tak masuk ke dalam rekomendasi. Ngarai Sianok terletak di kawasan Bukittinggi. Lembah ini begitu cantik dengan perbukitan yang memiliki tebing cukup curam. Keindahannya juga dilengkapi dengan sungai kecil yang mengalir di tengahnya.

Cek info dan promo terbaru dari Via dengan klik di sini.

Mau Beragam Promo Spesial untuk Mitra Via? Klik di Sini

Leave a comment

Newsletter subscribe